Padang, netralpost ---- Sebanyak 497 orang siswa-siswi SMPN 8 Padang memperoleh Kartu Identitas Anak bersama Bank Nagari (KIRANA), yang diserahkan langsung oleh Walikota Padang, Hendri Septa, Senin (14/11/2022).
Penyerahan dilakukan Wako saat melakukan kunjungan ke SMPN 8 Padang, pada kegiatan sehari berkantor di kecamatan, yang kali ini mengunjungi Kecamatan Padang Timur.
Wako menjelaskan, KIRANA merupakan kartu identitas bagi pelajar yang belum memiliki KTP, gunanya untuk memudahkan dalam mendata siswa, serta memudahkan siswa dalam berbagai urusan, yang terkait dokumen kependudukan.
"KIRANA ini juga sekaligus mengedukasi dan mengkampanyekan gerakan menabung bagi para pelajar," ujar Wako.
Wako juga berpesan kepada seluruh siswa-siswi SMP 8 Padang untuk giat belajar, serta menjadikan pendidikan sebagai prioritas utama.
Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Padang Teddy Antonius mengatakan KIRANA merupakan program Disdukcapil yang bekerjasama dengan Bank Nagari.
"Jadi setiap anak kita terbitkan KIA (Kartu Identitas Anak), kemudian setiap anak yang telah kita terbitkan KIA nya juga mendapatkan buku tabungan dan tercatat sebagai nasabah Bank Nagari," ujar Teddy.
Teddy menjelaskan, untuk Provinsi Sumatera Barat, total KIRANA yang diterbitkan berjumlah 10 ribu, sementara untuk Disdukacapil Kota Padang mendapat kuota sebesar 1600 KIRANA. (*).
Post a Comment