padang-netralpost.net- Dalam rangka meningkatkan Ketahanan pangan di Lanud Sutan Sjahrir, Komandan Lanud SUT Kolonel Nav Saeful Rakhmat meninjau sekaligus menerima dukungan bibit ikan dari Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Sumatera Barat untuk dikembangkan dengan metode Bioflok yang bertempat di Lanud Sutan Sjahrir Padang. Jum'at (27/10/2023).
Seiring dengan kemajuan teknologi pertanian dan perikanan, Lanud SUT juga membudidayakan ikan Nila dengan metode Bioflok. Teknologi bioflok itu sendiri merupakan sistem budidaya ikan yang mendaur ulang nutrisi limbah sebagai pakan ikan. Bioflok khususnya mikroorganisme yang dibudidayakan dimasukkan ke dalam air untuk membentuk protein mikroba dari limbah ikan beracun dan bahan organik lainnya.
Dalam kesempatan itu Komandan Lanud SUT Kolonel Nav Saeful Rakhmat meninjau langsung perkembangan bioflok tersebut. Danlanud juga menerima dukungan berupa Bibit ikan Nila sebanyak 1.500 Bibit yang diserahkan lansung oleh Kepala UPTD KPSDKP (Konserfasi Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan) Provinsi Sumbar Ibu Lastri Mulyanti.
"Saya mewakili seluruh warga Lanud mengucapkan terimakasih kepada Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Sumbar atas dukungan yang diberikan kepada Lanud SUT. Semoga ini semua bisa berkembang dan bisa meningkatkan ketahanan pangan di Lanud Sutan Sjahrir." Ungkap Danlanud.
Saat dilokasi Ibu Lastri mengatakan, UPTD KPSDKP merupakan UPTD dibawah Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Sumbar dengan fungsi dan tugasnya adalah pelestarian pelayanan perairan umum salah satunya program pelestarian ikan puyuh (betrik), Sepat, Tawas dan Nila yang hampir punah, katanya.
Lebih lanjut beliau menambahkan, “tugas kami terus melestarikan ikan tersebut diberbagai daerah maupun Kabupaten Kota, Semoga ini berhasil serta menjadi program ketahanan pangan bagi anggota Lanud SUT, Pungkasnya. (Pen Lanud SUT)
Post a Comment