Arosuka, netralpost.net --- Turnamen Bupati Solok CUP (BSC) III resmi dibuka oleh Bupati Solok Epyardi Asda di Lapangan Sepak Bola GOR tuanku Tabiang GOR Batu Batupang Nagari Koto Baru Kecamatan kubung, Sabtu (7/9/24).
Acara pembukaan dilakukan tantangan pertama oleh Bupati Solok Asda pada pertandingan pertama Kecamatan Junjung sirih versus Kecamatan Singkarak.
Pada kesempatan Tersebut Hadir Bupati Solok, Capt. H. Epyardi Asda Dt. Sutan Majo Lelo, M.Mar, Ketua TP-PKK Kab. Solok Ny. Emiko Epyardi Asda, Forkopimda, Ketua ASPROV Sumatera Barat, Sekda Medison, S.Sos, M.Si, para Staf Ahli Bupati, para Asisten, Anggota DPRD Kab. Solok, Kepala OPD se-Kabupaten Solok, Pimpinan BUMN dan BUMD di Kab. Solok, Camat se-Kabupaten Solok, serta masyarakat.
Bupati Solok Epyardi Asda mengatakan Turnamen Bupati Solok Cup III Tahun 2024 berawal dari sebuah inisiatif yang lahir dari semangat dan komitmen bersama untuk memajukan olahraga khususnya Sepak Bola di Kabupaten Solok.
"Kita bangga, apresiatif dan bersemangat melihat antusias yang begitu tinggi dari seluruh elemen masyarakat baik pemain, panitia maupun para supporter,’ ungkap Epyardi Asda.
Dikatakannya, Sepak Bola tidak sekedar olahraga, namun juga sarana untuk membangun karakter, mempererat persatuan dan meningkatkan semangat kebersamaan. Melalui turnamen ini sekaligus menegaskan Kabupaten Solik sebagai daerah selain kaya akan budaya dan keindahan alam sekaligus memiliki potensi besar dalam dunia olahraga.
Turnamen Bupati Solok Cup III Tahun 2024 menjadi wadah bagi bakat-bakat muda Kabupaten Solok berkembang dan berprestasi.” Mari kita jadikan turnamen ini sebagai momentum untuk terus mendorong perkembangan olahraga di daerah kita ini,” pinta Epyardi Asda.(nofri)
Post a Comment